Rabu, 09 April 2008

Kampung-Arab

Pabrik ES Assegaff












































Bangunan berasitektur Belanda ini didirikan seiring perkembangan perkampungan Assegaff pada tahun1929, Pabrik yang kedua didirikan bersebelahan pada tahun 1932. Pabrik es yang hingga kini balok es-nya dimanfaatkan oleh para pedagang ikan yang membeli ikan di kawasan Sungsang, Bangka, dan Belitung ini semakin berkembang dengan penambahan pabrik baru pada tahun seribu sembilan ratus tujuh puluh empat.





























































mesin penghitung kuno dari masa pemerintahan Belanda. Cara penggunaan mesin ini cukup unik hingga kini masih digunakan oleh karyawan Pabrik es assegaff untuk menghitung pembiayaan















Kompleks Perumahan Keluarga Assegaff merupakan salah satu perkampungan Arab yang tumbuh dan berkembang di kawasan Seberang ulu pada akhir abad ke 19 menjelang awal abad ke 20. Pendirinya adalah Habib Alwi Al-Habsyi.




























Musholah Assegaff terletak berseberangan dengan rumah besar. Diyakini musholah Assegaff didirikan hampir bersamaan dengan perkembangan awal perkampungan. Bentuknya sekarang telah mengalami banyak perubahan. Hal ini dikarenakan musibah yang terjadi sekitar tahun seribu sembilan ratus enam pukuh sembilan.




Kala itu sebuah kapal laut Rusia menabrak masjid yang sebagian badannya berada di Sungai Musi. Beberapa tahun setelah peristiwa itu musholah Assegaf direhabilitasi dengan bentuk dan bahan yang lebih permanent.